Baca Juga: Video Permintaan Maaf Quweenjojo Jadi Polemik, Gofar Hilman Tulis Pernyataan Ini
"Gue tahu lo sakit hati atas beberapa kata-kata gue ketika kita meeting soal kasus ini dan sikap mendiamkan lo, untuk itu gue minta maaf," ungkapnya lebih lanjut.
Pada surat pernyataan ini, Arian juga mengungkapkan posisinya sebagai masyarakat yang berpihak pada korban kekerasan seksual.
Arian percaya, benar atau tidaknya tuduhan tersebut, kita harus berpihak pada korban kekerasan seksual.
"Masalah pernyataan sikap berdiri bersama korban, sebenarnya sudah jelas," tegas Arian.
"Kita semua HARUS selalu berpihak bersama korban dan penyintas kekerasan seksual," lanjutnya.
Menutup surat terbuka tersebut, Arian berharap Gofar Hilman dapat belajar dari kasus tuduhan kekerasan seksual ini.
Ia juga menegaskan bahwa kini dirinya dan Gofar akan meneruskan jalan hidup mereka masing-masing.
"Ya sudah, memang berbeda saja. Dengan tulisan ini gue menganggap semua sudah cukup jelas," tulis Arian.
"You go your own way, I will continue my own way. I wish you nothing but good things," tutupnya.
Surat terbuka Arian ini mendapatkan banyak dukungan dari figur publik dan musisi ternama Indonesia yang satu pendapat dengannya, mulai dari DJ Winky Wiryawan hingga aktivis Kartika Jahja.
Baca Juga: LBH APIK Berikan Pernyataan Sikap Terkait Dugaan Pelecehan Seksual Gofar Hilman
(*)