5 Tips Menenangkan Pikiran di Malam Hari agar Lebih Mudah Tertidur

Dinia Adrianjara - Selasa, 19 April 2022
Cara menenangkan pikiran agar lebih mudah tidur di  malam hari
Cara menenangkan pikiran agar lebih mudah tidur di malam hari Pexels.com/Ron Lach

Berbaringlah di atas permukaan yang rata dan biarkan tubuhmu merasakan kenyamanan, kemudian tarik napas dan hembuskan.

Kemudian coba pijat ringan beberapa bagian tubuh seperti jari kaki, tumit, lutut, paha, pundak, hingga dahi.

Cara ini membantumu lebih rileks dan tidur lebih cepat.

4. Bernapas dan berpikir secara perlahan

Selain itu cobalah kontrol caramu bernapas, dengan cara menarik dan menghembuskan napas secara perlahan.

Dengan bernapas secara perlahan, tubuh secara tidak langsung juga akan ikut rileks dan memperlambat pikiran yang membuatmu tetap terjaga.

Coba letakkan tangan di dada dekat jantung dan rasakan ritmenya.

Tarik napas dalam-dalam selama empat detik, lalu hembuskan secara perlahan.

Baca Juga: 4 Tips Psikologi yang Membantumu Meningkatkan Motivasi Hidup

Ulangi pola ini sampai kamu bisa merasakan jantung berdetak lebih rileks, sehingga pikiran pun bisa lebih tenang dan mereda.

5. Meditasi

Belajar untuk menenangkan pikiran supaya kamu bisa lebih mudah tertidur di malam hari.

Cobalah dengan bermeditasi, di mana sebaiknya kamu menemukan suatu titik fokus misalnya suara napas atau frasa sederhana di kepala seperti 'aku merasakan damai'.

Mungkin awalnya kamu akan merasa kesulitan bermeditasi dan menghilangkan pikiran yang terus berkecamuk.

Tidak apa-apa untuk berhenti setelah satu atau dua menit, karena seiring waktu kamu bisa bermeditas lebih lama.

Bermeditasi sangat ampuh untuk menenangkan pikiran dan membuatmu mudah rileks dan tertidur di malam hari.

Selamat mencoba, Kawan Puan!

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Viral di TikTok Bank BCA Buka Pinjol Tanpa Agunan, Begini Faktanya