Belajar dari Maia Estianty, Ini 5 Makanan untuk Jaga Kesehatan Empedu

Anna Maria Anggita - Senin, 25 April 2022
Maia Estianty jalani kolesistektomi
Maia Estianty jalani kolesistektomi Instagram/ @maiaestiantyreal

Berikut ini sumber makanan dengan kandungan protein tanpa lemak, di antaranya:

  • Unggas
  • Ikan
  • Produk susu tanpa lemak
  • Kacang-kacangan dan biji-bijian
  • Kedelai dan produk kedelai

3. Serat

Serat jadi nutrisi yang berperan penting dalam menjaga kesehatan pencernaan.

Pasalnya, serat menawarkan perlindungan dari penyakit kandung empedu dengan meningkatkan pergerakan makanan melalui usus dan menurunkan produksi asam empedu.

Sumber serat yang layak dikonsumsi seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan dan biji-bijian utuh.

4. Lemak sehat

Lemak tak jenuh, seperti omega-3 membantu melindungi kantong empedu. Adapun pilihan makanan yang tinggi lemak sehat seperti:

  • Ikan air dingin
  • Kacang-kacangan, seperti kenari
  • Biji, seperti biji rami
  • Minyak dari ikan atau biji rami

Baca Juga: Kantong Empedu Maia Estianty Diangkat, Ini Penyebab Kolesistektomi

5.  Vitamin C, magnesium, dan folat

Vitamin C, magnesium dan folat dapat melindungi empedu dari berbagai penyakit.

Biasanya kandungan vitamin terdapat dalam buah dan sayur seperti pada buah dan sayur.

Untuk magnesium dapat ditemukan dalam almond, kacang, bayam, dan susu kedelai.

Sementara folat bisa didapatkan dengan mengonsumsi hati sapi, kacang polong, dan asparagus.

Jika kamu ingin memiliki empedu yang sehat, pastikan kamu mengonsumsi berbagai sumber makanan kaya nutrisi di atas, ya. (*) 



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat