Kerap Dihindari untuk Diet, Ini 5 Fakta Menarik Seputar Gluten

Ericha Fernanda - Rabu, 8 Juni 2022
Fakta-fakta tentang gluten.
Fakta-fakta tentang gluten. viafilms

4. Diet bebas gluten bukan berarti diet menurunkan berat badan

"Diet bebas gluten bukan berarti bertujuan untuk menurunkan berat badan, apalagi jika disertai pola hidup yang tidak sehat," tutur Dr Archana.

Meski diet bebas gluten, lanjut Dr Archana, mungkin saja kamu masih mengonsumsi makanan tinggi lemak jenuh, gula, maupun garam.

Ketiganya justru meningkatkan asupan kalori dan lemak tubuhmu, terlebih jika tidak diperkaya dengan mineral dan vitamin esensial.

5. Diet bebas gluten tidak untuk semua orang

Beberapa orang menderita celiac atau intoleransi terhadap gluten yang menyebabkan efek kesehatan berupa gangguan pencernaan.

Celiac merupakan penyakit autoimun yang menyebabkan adanya kerusakan pada usus halus jika penderitanya mengonsumsi gluten.

Saat mengonsumsi bahan makanan yang mengandung gluten, penderita celiac bisa mengalami diare, konstipasi, dan perut kembung.

Sementara bagi kamu yang tidak menderita intoleransi gluten, mengonsumsi gluten sesuai takaran dapat membuat tubuhmu lebih sehat ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Kesehatan Seksual dan Reproduksi Perempuan: Gluten Memengaruhi Kesuburan

(*)

Sumber: Pinkvilla.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat