Untuk kuliah, Fanda pun sempat mengikuti program beasiswa dari BJ Habibie pada saat itu.
Dari program itu, Fanda mendapatkan kesempatan untuk mendaftar di Australia. Namun, akhirnya ia memilih untuk berkuliah di Amerika, tepatnya di University of California, Berkeley, Amerika Serikat.
Kemudian Fanda mengambil studi double major, yakni Teknik Mesin dan Ilmu Material.
Sempat Tak Diizinkan Berangkat
Saat mendapat kesempatan itu, Fanda tak langsung begitu saja berangkat, Kawan Puan.
Sebelumnya, kedua orang tua Fanda bahkan sempat mengizinkan sekolah di salah satu universitas terbaik dunia itu.
Kala itu, tak ada anggota keluarga perempuan Fanda yang sekolah tinggi.
"Sebenarnya kalo dari keluarga besar itu masih konservatif banget. Soalnya nggak boleh sekolah setelah SMA. 'Udahlah kursus-kursus aja'," ujar Fanda yang menirukan kutipan salah satu keluarganya.
Alih-alih menurutinya, Fanda justru ingin mendobrak tradisi tersebut dan bersikukuh untuk sekolah
Baca Juga: Tips Bekerja di Industri Energi Baru Terbarukan Menurut Fanda Soesilo