6 Cara Mengurangi Risiko Demensia, Terapkan Gaya Hidup Sehat Ini!

Ericha Fernanda - Minggu, 21 Agustus 2022
Mengurangi risiko demensia dengan gaya hidup sehat.
Mengurangi risiko demensia dengan gaya hidup sehat. ThitareeSarmkasat

 

Parapuan.co - Demensia atau pikun adalah penyakit neurodegeneratif yang kompleks dan melemahkan.

Penyakit ini memengaruhi pemikiran, perilaku, dan daya ingat seseorang yang semakin memburuk seiring waktu.

Tidak ada kata terlambat, mulai sekarang cobalah mengubah gaya hidup menjadi lebih sehat guna menjaga kesehatan otakmu.

Melansir Healthshots, inilah perubahan gaya hidup sehat yang bisa kamu terapkan untuk mengurangi risiko demensia. Yuk, simak!

1. Pertahankan Berat Badan yang Ideal

Kelebihan berat badan atau obesitas dapat meningkatkan risiko tekanan darah dan diabetes tipe 2, yang keduanya berhubungan dengan demensia.

Usahakan untuk menghindari makanan cepat saji, produk olahan, dan kalengan yang biasanya tinggi gula dan pengawet.

Pastikan diet seimbang dengan makan sayuran, buah-buahan, ikan, kacang-kacangan, biji-bijian, dan minum cukup air.

2. Rutin Olahraga

Baca Juga: Kenapa Olahraga Bisa Mengelola Tingkat Stres Kita? Ini Alasannya

Kurangnya aktivitas fisik dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, obesitas, dan diabetes tipe 2, yang semuanya berhubungan dengan demensia.

Orang dewasa yang tidak berolahraga secara teratur dapat mengalami masalah terkait memori di kemudian hari.

Cobalah rutin melakukan olahraga favoritmu, misalnya senam kardio, angkat beban, yoga, atau bersepeda.

3. Berhenti Minum Alkohol

Minum terlalu banyak alkohol dapat menyebabkan stroke, penyakit jantung, dan kanker, yang mempengaruhi sistem saraf dan otak.

Seiring waktu, konsumsi alkohol berlebihan dapat mengakibatkan seseorang menderita perlemakan hati dan demensia.

4. Berhenti Merokok

Merokok dapat memicu penyempitan pembuluh darah, meningkatkan tekanan darah, dan risiko penyakit kardiovaskular yang lebih tinggi.

Kebiasaan merokok merupakan faktor risiko demensia karena menyebabkan gangguan kognitif pada otak.

Baca Juga: Bukan Hanya Paru-Paru, 9 Organ Ini Akan Rusak Karena Merokok

5. Kelola Stres dengan Baik

Stres kronis bisa menjadi gejala awal depresi, kondisi yang semakin parah berisiko mengembangkan demensia.

Aktivitas sehari-hari tidak bisa lepas dari stres, tetapi kamu bisa mengelolanya agar kesehatan mentalmu semakin baik.

Ada banyak cara mengelola stres, misalnya melakukan meditasi mindfulness, yoga, olahraga, jalan-jalan ke alam, dan lainnya.

6. Pantau Kondisi Kesehatan Tubuh

Seiring bertambahnya usia, risiko masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi, kolesterol, dan diabetes tipe 2 semakin meningkat.

Jika tidak dipantau dan diobati dengan baik, kondisi ini memicu risiko demensia yang berbahaya bagi tubuhmu.

Pastikan kamu menjalankan rutinitas yang sehat dan periksa ke dokter jika memiliki masalah kesehatan tersebut.

Nah, itulah sejumlah cara mengurangi risiko demensia ya, Kawan Puan.

Stay healthy!

Baca Juga: Kenali 6 Teknik Relaksasi untuk Meredakan Stres dan Menenangkan Pikiran 

Sumber: Healthshots
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja