Parapuan.co - Olahraga Brazilian Jiu Jitsu kini sedang populer setelah menjadi salah satu seni bela diri yang tampil di film Sri Asih.
Tak sedikit perempuan yang mulai tertarik untuk mempelajari Brazilian Jiu Jitsu dengan berbagai tujuan.
Melansir Kompas.com, pelatih Brazillian Jiu Jitsu (BJJ) Alexander Bobby Wijaya mengatakan bahwa saat ini banyak perempuan tertarik mempelajari seni bela diri ini.
Banyak perempuan yang melihat Brazilian Jiu Jitsu sebagai olahraga yang punya manfaat bagi kesehatan tubuh perempuan.
Buat Kawan Puan yang tertarik mempelajari seni bela diri ini, berikut manfaat Brazilian Jiu Jitsu yang wajib kamu ketahui.
Melindungi Diri dari Kejahatan
Seperti olahraga bela diri lainnya, mempelajari Brazilian Jiu Jitsu punya dapat melindungi perempuan dari kejahatan.
Perempuan bisa melindungi diri sendiri dengan kemampuan bela diri Brazilian Jiu Jitsu.
Brazilian Jiu Jitsu sendiri memiliki filosofi penting yang jarang diketahui oleh masyarakat umum.
Baca Juga: Mau Coba Seni Bela Diri, Begini Tips Brazilian Jiu Jitsu Bagi Pemula
Brazilian Jiu Jitsu percaya bahwa lawan yang lebih kecil, lebih lemah, dan lebih lambat dapat mengalahkan lawan yang lebih besar dan kuat.
Hal itu dapat diterapkan saat perempuan berhasil melawan laki-laki yang selalu digambarkan lebih kuat secara fisik.
Brazilian Jiu Jitsu juga memiliki jurus yang dapat menguntungkan perempuan dan melindungi perempuan di saat darurat.
Alih-alih fokus pada tendangan dan pukulan, seni bela diri ini lebih fokus pada teknik kuncian, bantingan, dan cekikan, seperti bergulat.
Salah satu teknik andalan untuk menjaga diri perempuan adalah cekikan dari belakang atau kuncian ke arah leher.
"Gerakan kuncian yang bernama triangle choke, yaitu kuncian ke arah leher dengan kaki membentuk segitiga dan satu tangan lawan ditarik ke depan," kata Alexander Bobby Wijaya.
"Sangat efektif bagi perempuan, karena dapat digunakan saat kondisi lawan menyerang dari atas dan posisi korban atau perempuan tertindih di bawah," jelasnya lebih lanjut.
Menurunkan Berat Badan dan Melatih Otot
Selain untuk melindungi diri, Brazilian Jiu Jitsu bermanfaat untuk menurunkan berat badan dan melatih otot hingga kuat.
Baca Juga: Kombinasi Aerobik dan Bela Diri, Ini Manfaat Melakukan Body Combat
Brazilian Jiu Jitsu sendiri merupakan hasil modifikasi dari olahraga bela diri lainnya yaitu Judo.
Nah, Judo sendiri memiliki fokus untuk melatih seluruh bagian anggota tubuh.
Hal tersebut membuat jumlah kalori yang dibakar oleh tubuh semakin banyak dan dapat menurunkan berat badan.
"Seni bela diri yang merupakan hasil modifikasi dari olahraga Judo ini fokus melatih seluruh bagian anggota tubuh, jadi kalori yang dibakar akan lebih banyak," kata Bobby.
Kawan Puan, dalam melakukan seni bela diri ini, bagian tubuh yang akan dilatih leher, bahu, dada, perut, paha serta betis.
Hal tersebut membuat otot-otot penting di tubuh kita terlatih untuk bergerak dan lebih kuat lagi dari sebelumnya.
Untuk mendukung penurunan berat badan, Bobby tetap menyarankan untuk beriringan dengan menjaga pola hidup sehat.
Latihan Jiu Jitsu ini sebaiknya dilakukan secara rutin yaitu sebanyak dua sampai tiga kali dalam seminggu.
Kawan Puan, itu dia manfaat olahraga Brazilian Jiu Jitsu yang kini bisa Kawan Puan coba.
Baca Juga: Ingin Coba Bela Diri Krav Maga? Persiapkan 5 Hal Ini Dulu ya
(*)