Nah, melatonin sendiri merupakan hormon yang mengontrol siklus tidur kita sehari-hari.
Semakin tinggi kadar melatonin dalam tubuh, maka tidur kita akan semakin berkualitas.
2. Mengontrol Tekanan Darah
Durian mengandung potasium yang membantu tubuh mengontrol tekanan darah.
Potasium merupakan elektrolit yang bertugas untuk menjaga kestabilan tekanan darah pada tubuh manusia.
Tekanan darah yang tinggi atau hipertensi sendiri dapat menyebabkan penyakit jantung, stroke, hingga gagal ginjal.
3. Sumber Pasokan Energi
Buah durian ternyata baik dikonsumsi sebagai asupan sebelum Kawan Puan melakukan olahraga.
Durian diketahui memiliki karbohidrat tinggi yang dapat membantu pelepasan energi yang cepat saat tubuh berolahraga.
Baca Juga: Mudah, Ini 5 Tips Memilih Durian yang Matang, Manis, dan Berdaging Tebal