Wawancara biasa dengan focus group discussion tentunya berbeda, sebab umumnya wawancara dilakukan secara tatap muka atau one-on-one.
Sementara itu FGD dilakukan secara berkelompok, di mana peserta dalam diskusi ini adalah para pelamar dengan fasilitator.
Jika wawancara biasa dilakukan satu pencari kerja dengan satu pewawancara, FGD dilakukan dalam satu kelompok yang terdiri dari enam orang atau lebih.
Pembahasan wawancara dan FGD juga berbeda, di mana wawancara biasanya personal, sedangkan pertanyaan FGD ditujukan ke semua pihak dan sifatnya general.
Tujuannya supaya semua peserta diskusi bisa mengemukakan pendapat, mencari solusi, hingga mencapai persepsi atas sebuah topik yang dibicarakan.
Berikut ini tips mengikuti focus group discussion supaya kamu lolos dan diterima di tempat kerja impianmu!
1. Percaya Diri
Untuk menghadapi FGD, tips pertama yang perlu kamu lakukan adalah tetap tenang dan percaya diri.
Baca Juga: Berjalan 30 Menit, Ini Pola Wawancara HRD saat Menyeleksi Pelamar Kerja