Diduga Jadi Pemicu KDRT Venna Melinda, Ini Frekuensi Hubungan Suami Istri yang Sehat

Arintha Widya - Jumat, 13 Januari 2023
Diduga jadi pemicu KDRT Venna Melinda dari Ferry Irawan, ini frekuensi hubungan suami istri yang sehat menurut dr. Boyke.
Diduga jadi pemicu KDRT Venna Melinda dari Ferry Irawan, ini frekuensi hubungan suami istri yang sehat menurut dr. Boyke. instagram.com/ferryirawanreal

Menurut Dokter Boyke, frekuensi hubungan suami istri bukanlah sesuatu yang bisa diatur dengan jumlah tertentu.

Namun, ia menganjurkan pasangan suami istri melakukan hubungan intim secara teratur antara 1 sampai 4 kali dalam seminggu.

Ini karena dengan frekuensi tersebut, seks dapat sesuai dengan ritme tubuh atau kondisi fisiologis, baik pada laki-laki maupun perempuan.

Dokter Boyke menambahkan, jeda yang dimiliki laki-laki jika melakukan seks 1-4 kali sepekan memberikan waktu bagi buah zakar untuk memproduksi sperma.

"Produksi sperma oleh buah zakar boleh dibilang sudah memenuhi kuota penampungan dalam kurun waktu tiga hari. Nah, kalau bisa mengikuti ritme fisiologis tersebut, kan bagus," ungkapnya dalam sebuah wawancara dengan Nakita beberapa tahun silam.

"Produksi ini memang harus dikeluarkan secara teratur sesuai waktu atau batas kuota alamiah tadi," tambah dr. Boyke.

Sementara untuk perempuan, hubungan seksual yang teratur 1-4 kali seminggu memungkinkannya untuk merasakan kenikmatan seks lebih lama.

Menurut Boyke, perempuan tidak perlu khawatir bakal kebal alias tak bisa merasakan orgasme atau kenikmatan seksual lagi.

Justru, pola 1-4 kali seminggu ini memberikan keuntungan lain berupa kesempatan "beristirahat sejenak" pada organ tubuh.

Baca Juga: Gairah Hubungan Suami Istri Menurun? Begini Cara Mengatasinya



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini