Parapuan.co - Croissant jadi makanan Perancis yang viral di TikTok.
Kini, ada banyak tempat makan yang menjual croissant viral di TikTok.
Padahal untuk menyantap croissant yang viral di TikTok, kamu bisa membuatnya sendiri.
Dilansir dari Kompas.com, berikut tips membuat croissant:
1. Perhatikan Jenis Lemaknya
Lemak jadi salah satu bahan utama untuk membuat croissant.
Director & Executive Pastry Chef APCA Indonesia, Louis Tanuhadi menyebutkan ada tiga jenis lemak yang umum digunakan untuk membuat croissant yakni mentega, shortening, dan korsvet.
Shortening dan korsvet digunakan untuk menghasilkan croissant yang renyah namun tidak memberi rasa gurih.
Sedangkan ada yang paling baik yakni mentega karena memberi rasa dan tekstur croissant dengan sempurna.
Baca Juga: Oat Milk Jadi Minuman Viral di TikTok yang Kurang Baik bagi Tubuh, Ini Alasannya
2. Giling Adonan
Louis mengungkap jika cara menggiling adonan croissant salah maka mentega dapat menyatu dengan adonan, alhasil lapisan pastry pun sulit didapatkan.
"Croissant harusnya berlapis. Adonan, butter, adonan, butter. Ketika menggilingnya tidak tepat, adonannya akan melipat dan jadi sobek," ungkapnya.
Oleh sebab itu, giling adonan setipis mungkin agar lebih mudah dilipat, tetapi pastikan adonan tidak sobek.
Kawan Puan juga harus melipat adonan dengan benar agar hasilnya renyah.
Cara melipat adonan croissant harus bergantian antara adonan dan lemak sehingga keduanya tidak menyatu dan hasil akhirnya renyah.
3. Buat Croissant di Ruang Dingin
Membuat croissant sebaiknya jangan di ruangan bersuhu panas karena bisa memengaruhi teksturnya.
Baca Juga: Apa Itu Daifuku Mochi Viral di TikTok? Kenali Berbagai Jenisnya yang Unik
Jadi mulai dari mencampur bahan, menggiling, hingga melipat adonan, pastikan di suhu dingin.
Kawan Puan juga harus menjaga tingkat kelembapan adonan untuk mencegah tekstur pastry terlalu kenyal dan cenderung keras.
Biasanya, croissant yang kelembapannya tinggi itu disebabkan oleh banyaknya udara atau air di dalamnya.
Untuk memastikan kelembapannya, Kawan Puan bisa menambahkan jumlah air sesuai resep atau memasukkan cairan perlahan. Sesuaikan pula dengan tekstur adonan croissant.
4. Istirahatkan Adonan
Kawan Puan bisa mengistirahatkan adonan croissant selama 10-30 menit selama beberapa kali.
Adonan diistirahatkan setiap selesai digiling dan dilipat.
Apabila dirasa belum cukup dan sulit membentuk bulan sabit, maka Kawan Puan bisa mengistirahatkannya adonan kembali tujuannya supata bentuk serta teksturnya lebih maksimal.
5. Panggang Croissant
Memanggang croissant ada suhu tepatnya, kisaran 180-200 derajat celsius.
Akan tetapi, durasi memanggang croissant berbeda-beda, bergantung pada jenis oven yang digunakan.
Maka selama proses pemanggangan berlangsung, pastikan jangan biarkan croissant terlalu lama di oven.
Itu dia lima tips memanggang croissant agar hasilnya renyah dan enak.
Baca Juga: 5 Manfaat Bunga Artichoke yang Viral di TikTok, Atur Tekanan Darah
(*)