Cerita Kehilangan yang Dekat dengan Kita
Cerita yang diusung dalam film Ketika Berhenti di Sini mungkin akan relate dengan pengalaman hidup Kawan Puan yang pernah kehilangan.
Terlebih kehilangan mendadak yang harus dialami selama pandemi Covid-19 kemarin, dimana banyak jiwa yang meninggal akibat virus.
Prilly Latuconsina dalam press conference mengatakan bahwa kisah kehilangan dalam film ini akan terasa dengan untuk penonton yang juga mengalami kehilangan orang tersayang saat pandemi.
Tokoh Dita yang Prilly perankan dalam film ini kehilangan dua sosok laki-laki penting dalam hidupnya, yakni sang ayah dan kekasih.
Dita remaja harus tiba-tiba kehilangan ayahnya yang sangat suportif dan dekat dengan dirinya karena sakit. Saat dewasa, Dita harus kehilangan kekasihnya dalam sebuah kecelakaan.
Dua kehilangan dalam hidup Dita melibatkan sosok yang amat penting dalam hidupnya. Saat mereka tiada, Dita jadi kehilangan arah dan menyimpan duka mendalam.
Cara Berbeda untuk Berdamai dengan Duka
Ada beragam cara yang orang lakukan untuk menerima dan mungkin berdamai dengan dukanya akibat orang tersayang.
Baca Juga: Film Ketika Berhenti di Sini Akan Tayang di Bioskop, Catat Tanggalnya