1. Kenali tanda-tanda awalnya, seperti peningkatan detak jantung, ketegangan di tubuh, telapak tangan berkeringat, dan pernapasan yang pendek.
2. Lakukan pernapasan dalam untuk mengaktifkan respons relaksasi pada tubuh.
3. Beri dirimu ruang jika memungkinkan, semisal menjauh dari keramaian atau menenangkan diri.
4. Tantang dan pikirkan kembali persepsi negatif atau irasional yang menyulut emotional hijacking.
5. Alihkan perhatian dengan jalan-jalan singkat, mendengarkan musik, dan mandi.
6. Carilah dukungan dengan berbicara kepada seseorang yang kamu percayai atau bisa membuatmu merasa lega.
7. Setelah hijacking berlalu, luangkan waktu untuk merenungkan apa yang memicunya dan bagaimana kamu akan menanganinya.
Bila terjadi lebih dari sekali, tentu kamu sudah punya pengalaman tentang pemicunya sehingga akan lebih mudah menghentikan kondisi emosional tersebut.
Dengan begitu kalau akan terjadi lagi, kamu akan dapat mencegahnya atau mengatasinya dengan lebih baik di masa depan.
Demikian tadi informasi mengenai emotional hijacking dan cara mengatasinya. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Peka dan Penuh Perhatian, Ini 5 Zodiak dengan Kecerdasan Emosional Tinggi
(*)