Kali ini Arawinda Kirana bukan menjadi pemeran melainkan terjun langsung sebagai sutradara.
Kabar terkait film garapan Arawinda ini dibagikan secara langsung melalui akun Instagram pribadinya @arawindak.
Dalam kolom keterangan, Arawinda menuliskan jika film Diam menyinggung soal korban kekerasan seksual dan juga sistem hukum dalam negara, termasuk pasal-pasal karet.
"Sistem hukum negara dan pasal-pasal karet yang ada justru semakin merugikan manusia dengan membatasi kebebasan untuk berbicara," tulis Arawinda dalam keterangan.
Dituliskan pula dalam keterangan adanya pasal-pasal tersebut justru bukannya membantu korban, malah membatasi kebebasan berbicara.
Akhirnya, para penyintas kekerasan seksual ini pun terpaksa diam.
"Banyak penyintas yang terpaksa tenggelam, diam, dan apabila ingin berjuang harus sangat berhati-hati," katanya lagi.
Berdasarkan Pengalaman Pribadi
Baca Juga: Mengenal Karakter Perempuan Sarah di Film Like & Share, Tayang di Bioskop Hari Ini