Tujuan Terkait

5 Keuntungan menjadi Seorang Vegetarian bagi Kesehatan Mental

Anna Maria Anggita - Minggu, 1 Oktober 2023
Manfaat jadi vegetarian bagi kesehatan mental
Manfaat jadi vegetarian bagi kesehatan mental bit245

Parapuan.co - Pola makan vegetarian itu bisa berdampak baik bagi kesehatan mental.

Vegetarian merupakan pola makan yang tidak mengonsumsi produk hewani seperti daging merah dan daging olahan, namun tetap makan telur, susu, serta produk turunannya.

Jadi penganut pola makan vegetarian itu mengonsumsi makanan nabati seperti biji-bijian, kacang-kacangan, sayuran, dan buah.

Bertepatan dengan Hari Vegetarian Sedunia yang diperingati setiap 1 Oktober, yuk simak berbagai keuntungan menjadi seorang vegetarian:

1. Meningkatkan Suasana Hati

Dilansir dari becomevegetarian.org, pola makan vegetarian bisa berdampak positif pada suasana hati lo, Kawan Puan.

Hal ini berdasarkan studi dari Cornell University berjudul "Nutritional and Mood assessment of a 30-day vegan diet on non vegetarian".

Penelitian mengungkap perubahan suasana hati yang signifikan, dengan kekuatan fisik, antusiasme, dan energi yang lebih besar ketika beralih ke pola makan vegan.

Studi lain yang diterbitkan dalam jurnal Nutritional Neuroscience melaporkan bahwa pola makan nabati yang ketat tampaknya tidak berdampak negatif pada suasana hati.

Baca Juga: Penyebab Obsessive Love Disorder, Obsesi Cinta yang Viral di TikTok

Selain itu, pengurangan asupan makanan hewani mungkin memberikan manfaat pada suasana hati.

2. Menurunkan Risiko Gangguan Kecemasan dan Depresi

Pola makan nabati yang kaya akan biji-bijian, buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan kacang-kacangan terhadap gangguan psikologis seperti kecemasan dan depresi.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam European Journal of Clinical Nutrition mengungkap orang yang mengikuti diet Mediterania menunjukkan frekuensi gejala depresi yang lebih rendah. 

Di samping itu, para ilmuwan di University of South Australia menemukan bahwa peserta yang menderita depresi dan beralih ke pola makan mediterania yang dilengkapi dengan minyak ikan selama tiga bulan melaporkan penurunan depresi yang lebih tinggi dan peningkatan skor kesehatan mental.

Tak hanya itu saja, studi "Diet and lifestyle intervention on chronic moderate to severe depression and anxiety and other chronic conditions" menemukan pola makan nabati yang dipadukan dengan olagraga mungkin bermanfaat dalam mengobati individu yang menderita depresi dan kecemasan sedang hingga berat.

3. Meningkatkan Kualitas Tidur

Kawan Puan harus tahu bahwa tidur malam yang nyenyak sangat penting bagi tubuh kita untuk pulih dari stres.

Baca Juga: Apa itu Obesessive Love Disorder? Istilah Ramai Viral di TikTok

Kurangnya kualitas tidur dan insomnia dapat menyebabkan mudah tersinggung dan gangguan psikologis. 

Untungnya, pola makan nabati mungkin berdampak positif pada tidur.

4. Mencegah Stres Oksidatif

Pola makan nabati memainkan peran penting pada kesehatan mental dengan mencegah stres oksidatif.

Stres oksidatif diduga menyebabkan perubahan pada kesehatan fungsi otak yang berdampak negatif pada kesehatan mental.

Di mana keruskan oksidatif di otak dapat menyebabkan gangguan sistem saradf.

Buruknya, stres oksidatif juga terlibat dalam depresi, gangguan kecemasan, dan tingkat kecemasan yang tinggi.

5. Melindungi Kesehatan Otak

Makanan nabati yang sehat berperan dalam penuaan otak yang sehat.

Sedangkan pola makan tinggi lemak jenuh yang terkait pada produk hewani berdampak pada kesehatan kognitif dan pengembangan demensia.

Itu dia berbagai keuntungan menjadi seorang vegetarian, tertarik untuk mencoba pola makan ini?

Baca Juga: Muncul di Sinopsis Series Sex Education Season 4, Apa Itu Pospartum Depression?

(*)

Sumber: becomevegetarian.org
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga