Indonesia Dapat Medali Emas BMX Racing di Asian Games 2023, Ini 4 Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Saras Bening Sumunar - Selasa, 3 Oktober 2023
Amellya Nur Sifa raih medali emas di Asian Games 2023.
Amellya Nur Sifa raih medali emas di Asian Games 2023. Instagram/amellyanur_sifa

Parapuan.co - Indonesia berhasil membawa pulang medali emas atas pertandingan BMX Racing di Asian Games 2023.

Pada Minggu (1/10/2023) Amellya Nur Sifa sukses mencapai finis dengan waktu tercepat dengan 43,918 detik.

Perempuan kelahiran 9 Juli 2003 ini berhasil mengalahkan lawannya, Qu Quanquan dari Cina yang berada di posisi keempat dengan 44,964 detik.

Bukan hanya itu, Amellya Nur Sifa juga menjadi perempuan pertama asal Indonesia yang meraih emas di Asian Games 2023.

Sebagai informasi, ajang pertandingan Asian Games 2023 ini tengah berlangsung di Hangzhou, China.

Asian Games 2023 ini seharusnya diselenggarakan pada 2023 lalu namun karena pandemi, pertandingan ini sempat ditunda.

Berkaca dari kemenangan Amellya Nur Sifa di pertandingan BMX Racing, rupanya ada berbagai manfaat kesehatan fisik mengendarai BMX.

Melansir dari laman BMX Timeberikut ini manfaat BMX Racing bagi kesehatan tubuh seperti:

1. Membantu Menurunkan Berat Badan 

Baca Juga: Indonesia Berhasil Raih Emas, Ini Manfaat Wushu untuk Kesehatan

Melakukan BMX Racing secara rutin rupanya dapat membantu menurunkan berat badan.

Olaharaga satu ini juga membantu meningkatkan metabolisme tubuh sekaligus membangun otot.

Di sisi lain, intensitas melakukan BMX Racing akan memengaruhi berat badan tubuh.

Artinya, semakin intens latihan semakin besar pula lemak yang terbakar.

2. Membangun Otot

Saat bersepeda, paha belakang, betis, dan paha depan melakukan sebagian besar tugasnya.

Artinya tubuh bagian bawah kamu akan bergerak secara aktif dan membuat otot menjadi lebih kuat.

Selain itu, olahraga satu ini juga akan memperkuat otot perut dan punggung jika dilakukan secara rutin.

Baca Juga: Medali Emas Pertama Indonesia di Asian Games 2023, Ini 9 Manfaat Olahraga Menembak

3. Menjaga Kesehatan Jantang

Bersepeda BMX berfungsi sebagai latihan yang baik terutama untuk menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.

Lebih lanjut, BMX Racing juga membantu mengontrol kadar kolesterol dan tingkat tekanan darah, bahkan di usia lanjut.

4. Baik untuk Kesehatan Mental

Semua bentuk latihan fisik telah terbukti menjaga kesejahteraan mental.

Bersepeda BMX juga merupakan olahraga populer yang membuatmu terhubung dengan anggota komunitas.

Mengendarai sepeda BMX bersama orang-orang yang memiliki minat yang sama akan membantu mengurangi tingkat kecemasan dan stres.

Nah, Kawan Puan itu tadi sederet manfaat olahraga BMX bagi kesehatan tubuh.

Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

Baca Juga: Boxing Jadi Salah Satu Cabor Asian Games 2023, Ini Manfaatnya bagi Kesehatan

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru