Pengobatan penyakit pneumonia pun beragam, tergantung pada penyebab utama dan keparahannya.
Untuk mempercepat proses pemulihan dan penyembuhannya, pasien juga disarankan untuk melakukan olahraga.
Kira-kira apa saja olahraga yang bisa dilakukan pasien pneumonia? Dilansir dari laman American Lung Asscociation, berikut penjelasan lengkapnya.
Olahraga untuk Pasien Pneumonia
1. Berjalan Kaki
Olahraga ini tidak hanya membantu dalam pemulihan pneumonia, tapi juga membantu meningkatkan sirkulasi udara ke paru-paru.
Jalan kaki ringan dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan.
2. Peregangan dan Yoga Ringan
Baca Juga: Ini Dia 7 Obat Alami untuk Mengatasi Berbagai Gejala Pneumonia
Latihan peregangan atau yoga ringan membantu memperkuat otot-otot pernapasan yang bisa melegakan rasa sesak dan membantu dalam proses pernapasan yang lebih baik.