Tak Hanya Sehat Fisik, Ini Manfaat Rutin Jalan Kaki di Pagi Hari

Saras Bening Sumunar - Selasa, 23 Januari 2024
Manfaat jalan kaki di pagi hari untuk kesehatan tubuh.
Manfaat jalan kaki di pagi hari untuk kesehatan tubuh. freepik

1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Banyak yang belum tahu jika jalan kaki secara teratur dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.

Saat kamu berjalan, detak jantung akan meningkat dan ini membantu menurunkan tekanan darah.

Dengan begitu berjalan kaki setiap pagi membantu sirkulasi darah secara keseluruhan.

2. Memperkuat Otot

Jalan-jalan pagi dapat membantu kamu mengencangkan otot kaki dan perut.

Otot yang lebih kuat memberi kamu rentang gerak yang lebih luas dan meningkatkan kekuatan serta kesehatan secara keseluruhan.

Tekanan saat bergerak juga dialihkan dari persendian ke otot tubuhmu. 

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wallking Shoes, Bikin Jalan Kaki Lebih Lama dan Kuat

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat