Trik kedua, bagi satu dosis obat menjadi dosis yang lebih kecil agar lebih mudah ditelan.
Hanya saja, jangan menerapkan cara ini jika anak menolak karena merasa harus menelan obat (atau "menderita") beberapa kali.
3. Sembunyikan Obat di Dalam Makanan
Tanyakan kepada dokter apakah boleh menyelipkan obat ke dalam makanan atau minuman, misalnya mencampurkan puyer dengan ASI.
Bila obat aman untuk diminum bersama makanan/minuman tertentu, kamu bisa memberikannya pada anak dengan cara ini sehingga ia tidak takut meminumnya.
4. Perhatikan Reaksi dan Ekspresimu
Saat memberikan obat pada anak, jangan terkesan memaksa atau meminta maaf karena membuat si kecil ketakutan.
Bersikaplah biasa saja seperti saat memberikannya makanan, sehingga anak akan merasa mengonsumsi obat bukanlah hal yang sulit dan membuatnya menderita.
5. Biarkan Anak Berpartisipasi
Baca Juga: 4 Trik Bikin Anak Tidur Tepat Waktu Demi Optimalkan Tumbuh Kembangnya