Di episode 9, dr. Tompi bertemu dengan Janis Argeswara, perempuan keturunan Jawa Tengah yang berprofesi sebagai peneliti konservasi satwa laut di Nusa Lembongan, Bali.
Kedekatan Janis dengan laut diawali dengan ketakjubannya pada kehidupan fauna bawah laut.
Rasa penasarannya akan kehidupan laut, memacu dirinya untuk mengambil jurusan kelautan dan menggali lebih dalam ilmu kelautan.
Janis juga turut serta mengedukasi masyarakat di pulau Nusa Lembongan perihal dunia bawah laut dan berbagi hal tentang pentingnya peran manusia menjaga ekosistem laut.
Janis percaya bahwa pondasi bumi itu ada di bawah laut.
Sementara di epsiode 10, Kawan Puan akan ditampilkan dengan kisah perempuan bernama Rani Jambak.
Baca Juga: Karya Kathrin Honesta Dimuat Adobe, Tampilkan Sosok Perempuan Tangguh