Rupanya Yanti tak hanya fokus membesarkan bisnis kuliner pada kedua restoran khas Turki yang ia bangun bersama suami.
Ia juga membantu sang suami membangun yayasan yang bernama Yayasan Abang Turki.
Tujuan utama dari yayasan tersebut adalah memberikan kesempatan kepada anak-anak Indonesia yang kurang beruntung untuk melanjutkan sekolah.
Saat ini, program yang diberikan berupa pendidikan di Yayasan Abang Turki dengan membiayai sekolah anak-anak dari karyawan restoran dan sepuluh anak asuh dari Yayasan Al-Kahfi.
Lebih dari satu dekade membesarkan bisnis kuliner khas Turki, diakui oleh Yanti memberikan kebanggaan tersendiri.
Bukannya tanpa alasan, karena industri kuliner adalah bisnis yang sangat kompetitif.
"Apalagi pas pandemi (Covid-19) kemarin. Aku sampai harus memulangkan karyawan. Berat banget, tapi yah mau gimana lagi," keluhnya.
Namun, ia bersyukur kini kondisi semakin membaik dan bisnisnya pun semakin dikenal, bukan hanya oleh komunitas orang Turki, tapi juga ekspatriat maupun warga Jakarta.
Dengan tujuan mendukung cita-cita dan impian Chef Sezai Zorlu, Yanti Subianto Zorlu ingin terus memperkenalkan masakan Turki serta budaya dan sejarahnya di Indonesia agar usaha yang dijalankannya terus berkembang.
(*)
Baca Juga: 7 Hal yang Perlu Dilakukan Sebelum Mewujudkan Ide Usaha Food Truck