Parapuan.co - Siapa yang tak mengenal sayuran hijau kangkung?
Kangkung menjadi salah satu sayuran yang diolah menjadi berbagai menu andalan rumahan.
Sering diolah dengan cara ditumis, menu satu ini cocok dinikmati bersama nasi hangat dan lauk pendamping seperti tahu, tempe, atau ikan goreng.
Bagi Kawan Puan yang ingin memasak tumis kangkung dengan inovasi baru, PARAPUAN punya resepnya!
Tumis kangkung bumbu kecombrang jadi menu makan yang cocok untuk kamu dan anggota keluarga.
Adapun bahan dan resep tumis kangkung bumbu kecombrang, yakni:
Bahan
- 3 sdm minyak goreng (untuk menumis)
- 15 sentimeter (cm) kecombrang, iris tipis
- 2 lembar daun salam
- 2 cm jahe yang dimemarkan
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai yang dimemarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 200 gram kangkung
- Garam secukupnya
- Merica bubuk secukupnya
- Gula pasir secukupnya
Bahan Bumbu Halus
- 2 sdm ebi yang sudah di rendam air dan tiriskan
- 6 buah cabai merah besar
- 6 buah cabai rawit merah
- 1 sdm terasi matang
Cara Membuat Tumis Kangkung Bumbu Kecombrang
Baca Juga: 3 Tips Membuat Tumis Kangkung Terasi ala Restoran yang Viral di TikTok
1. Melansir dari laman Kompas.com, cara pertama dalam memasak tumis kangkung bumbu kecobrang adalah panaskan minyak goreng dalam wajan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan kecombrang, daun salam, jahe, serai, dan daun jeruk.
3. Jika sudah beraroma, masukkan kangkung, garam, merica, dan gula.
Aduk hingga kangkung dan bumbu lainnya tercampur rata. Masak sampai kangkung sedikit layu, kemudian hidangkan.
Selain nikmat, kangkung juga baik untuk kesehatan tubuh, lho!
1. Membantu Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam kangkung membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh.
Vitamin C berperan penting dalam produksi sel darah putih yang melawan infeksi dan penyakit.
Baca Juga: Dijamin Sedap, Begini Tips Memasak Cepat Tumis Kangkung ala Restoran
Mengonsumsi kangkung secara teratur dapat membantu kamu tetap sehat dan mengurangi risiko terkena penyakit umum seperti flu.
2. Meningkatkan Kesehatan Jantung
Mengonsumsi kangkung secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan jantungmu.
Sayuran ini mengandung serat, kalium, dan magnesium yang dikenal baik untuk kesehatan jantung.
Serat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, sementara kalium dan magnesium membantu mengatur tekanan darah juga menjaga detak jantung tetap stabil.
3. Membantu Proses Detoksifikasi Tubuh
Kangkung memiliki sifat diuretik alami yang membantu meningkatkan produksi urine dan membuang racun dari tubuh.
Selain itu, kangkung juga mengandung serat yang membantu memperlancar pencernaan dan mencegah sembelit.
Proses detoksifikasi yang lancar penting untuk menjaga keseimbangan tubuh dan mencegah penumpukan zat-zat berbahaya.
Baca Juga: Makan Sayur Kangkung Bisa Menyebabkan Rasa Kantuk, Mitos atau Fakta?
(*)