Ada berbagai macam persiapan yang perlu Kawan Puan lakukan untuk mengikuti kompetisi seperti Dieng Caldera Race, berdasarkan saran dari para trail runner profesional.
Dari segi fisik, menurut Lita Muwardani Sutejdo, pelari perempuan pemenang pertama kategori 10 KM Dieng Caldera Race 2024, perlu ada training plan.
"Mulai dari jaga kesehatan, run, jogging, sepedaan untuk kardionya. Bisa lima sampai enam kali seminggu," ujar Lita.
Dalam latihan tersebut, Lita mengaku bisa melakukannya dengan durasi antara 90 menit hingga 2,5 jam.
Sementara menurut Gasti Nurina Listya, pelari perempuan pemenang ketiga kategori 10 KM Dieng Caldera Race 2024, melakukan latihan fisik yang lebih spesifik.
"Latihannya lebih khusus lagi, yaitu latihan nanjak, down hill, up hill," tutur Gasti yang melakukannya empat kali dalam seminggu.
Asupan Nutrisi
Selain rutin latihan fisik, menurut Lita juga penting melakukan diet sehat.
Baca Juga: Dieng Caldera Race 2024, Kompetisi Trail Run dengan Pesona Alam Wonosobo yang Indah