Cegah Kejahatan Seksual pada Anak, 5 Bagian Tubuh Ini Tak Boleh Disentuh Orang Asing

Saras Bening Sumunar - Selasa, 25 Juni 2024
Kejahatan seksual pada anak perlu mendapatkan perhatian khusus.
Kejahatan seksual pada anak perlu mendapatkan perhatian khusus. Freepik

Ketika anak mengadu soal ejekan yang dia terima di lingkungan rumah atau sekolah termasuk kekerasan emosional.

Lebih lanjut, kekerasan emosional ini juga bisa meliputi mempermalukan anak, mengancam, atau mengatakan bahwa ia bukan orang baik.

Kekerasan emosional pada anak sendiri membuat mereka mengalami depreasi hingga menarik diri dari lingkungannya.

- Kekerasan Seksual

Jenis kekerasan satu ini berupa siksaan atau paksaan yang melibatkan kontak fisik untuk menjadikan anak sebagai objek seksual bagi pelaku.

Misal dengan menyentuh bagian intim anak atau melakukan tindakan seksual terhadap anak.

Bagaimana cara mencegah kejahatan seksual pada anak?

Kawan Puan sebagai orang tua perlu mengetahui bagaimana cara mencegah kejahatan seksual pada anak sejak dini.

Salah satunya adalah mengenali lima bagian tubuh yang tidak boleh disentuh oleh orang lain kecuali orang tua anak, dokter, serta pengasuh atau pendamping orang tua.

Adapun lima bagian tubuh anak yang tak boleh disentuh orang lain adalah:

1. Daerah leher

2. Daerah mulut

3. Daerah dada

4. Daerah alat kelamin

5. Daerah untuk membuang air besar

Dengan mengetahui hal dasar terkait kejahatan seksual pada anak, kamu dapat berkontribusi menciptakan ruang aman pada anak.

Jadi, tetap awasi dan jaga anak-anak untuk terhindari dari kejahatan seksual pada anak ya.

Baca Juga: Dialami Aghnia Punjabi, Begini Cara Lapor Kasus Kekerasan pada Anak dan Jerat Hukum untuk Pelaku

(*)