Kenapa Anak Perempuan Sering Menjadi Pengasuh Utama Orang Tuanya?

Saras Bening Sumunar - Selasa, 6 Agustus 2024
Peran perempuan sebagai pengasuh utama orang taunya.
Peran perempuan sebagai pengasuh utama orang taunya. Freepik

Normal Sosial dan Budaya

Norma sosial dan budaya memainkan peran besar dalam menentukan peran gender dalam keluarga.

Di banyak budaya, terutama di Asia, perempuan diharapkan memiliki sifat yang lebih merawat dan peduli dibandingkan laki-laki.

Harapan ini sering kali berasal dari nilai-nilai tradisional yang melihat perempuan sebagai penjaga rumah tangga dan keluarga.

Menurut Caregiver Family Alliance, anak perempuan sering kali dibesarkan dengan tugas-tugas rumah tangga dan perawatan anggota keluarga, yang mempersiapkan mereka untuk peran pengasuh di kemudian hari.

Kedekatan Emosional dengan Orang Tua

Anak perempuan sering kali memiliki hubungan emosional yang lebih dekat dengan orang tua mereka dibandingkan anak laki-laki.

Bukan itu saja, anak perempuan cenderung lebih terlibat dalam aspek emosional dan perawatan orang tua, seperti membantu dengan kebutuhan sehari-hari, memberikan dukungan emosional, dan menemani mereka dalam kegiatan medis.

Kedekatan emosional ini membuat anak perempuan merasa lebih bertanggung jawab untuk merawat orang tua mereka.



REKOMENDASI HARI INI

Kareena Kapoor Jadi Detektif, Ini Sinopsis Film The Buckingham Murders