Ibu Perlu Tahu 5 Cara Efektif Mengontrol Asupan Makanan Manis Anak

Saras Bening Sumunar - Selasa, 20 Agustus 2024
Mengontrol makanan dan minuman manis anak.
Mengontrol makanan dan minuman manis anak. Freepik

Parapuan.co - Makanan dan minuman manis seperti ice cream, roti cokelat, hingga permen biasanya menjadi favorit anak-anak. 

Sayangnya, konsumsi makanan dan minuman manis secara berlebihan dapat memicu masalah kesehatan.

Kerusakan gigi, obesitas pada anak, hingga diabetes mengintai buah hati kita yang suka makanan dan minuman manis. 

Tentunya, Kawan Puan tidak ingin jika kondisi ini dialami buah hatimu.

Oleh karena itu, penting untuk mengontrol dan mengatur konsumsi makanan juga minuman manis pada anak.

Lantas, bagaimana cara mencegahnya dan harus lakukan apa?

Cara Mengontrol Konsumsi Makanan dan Minuman Manis pada Anak

1. Kurangi Konsumsi

Menurut laman Cincinnati Childrenlangkah pertama yang bisa dilakukan ibu adalah mengurangi atau menghilangkan konsumsi manis secara drastis.

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Kecanduan Gula Akibat Kebanyakan Kue Saat Lebaran

Ini termasuk mengurangi konsumsi soda, minuman buah, hingga susu kemasan yang mengandung gula tambahan.

Anak disarankan untuk mengonsumsi buah-buahan segar yang dipotong serta air putih.

Jika anak punya stock makanan dan minuman manis, simpan di tempat yang sulit dijangkau atau tidak terlalu terlihat oleh anak.

Dengan cara ini, kamu bisa mengurangi keinginan anak untuk mengonsumsi makanan manis.

2. Berikan Camilan Sehat

Gantikan makanan manis dengan camilan yang lebih sehat, seperti buah-buahan segar, yogurt tanpa gula, atau kacang-kacangan.

Camilan ini tidak hanya rendah gula, tetapi juga kaya akan nutrisi yang dibutuhkan anak untuk tumbuh kembang.

3. Jadwalkan Waktu Makan yang Teratur

Baca Juga: Ketahui Bahaya Mengonsumsi Makanan Manis Berlebihan untuk Kesehatan

Berikutnya, pastikan anak makan pada waktu yang teratur.

Hal ini dapat membantu mengontrol nafsu makan anak dan mengurangi keinginan mereka untuk mengonsumsi makanan manis di luar jam makan.

Berikan makanan utama yang seimbang dan bergizi, sehingga anak merasa kenyang lebih lama.

4. Libatkan Anak dalam Memilih dan Menyiapkan Makanan

Cobalah untuk mengajak anak terlibat dalam memilih dan menyiapkan makanan.

Ini bisa membuat mereka lebih tertarik pada makanan sehat.

Kamu bisa mengajari anak tentang pentingnya makanan sehat dan dampak buruk dari terlalu banyak mengonsumsi gula.

5. Jadilah Contoh Bagi Mereka

Anak cenderung meniru perilaku orang tua, maka pastikan kamu juga mengurangi konsumsi makanan manis.

Jadilah contoh yang baik dengan memilih makanan sehat dan menunjukkan bahwa kamu juga peduli dengan kesehatan tubuhmu.

Untuk Kawan Puan, ketahui bahwa mengontrol asupan makanan manis pada anak memerlukan kesabaran dan konsistensi.

Apabila menerapkan langkah-langkah di atas, kamu bisa membantu anak mengembangkan kebiasaan makan yang sehat dan mencegah masalah kesehatan di masa depan.

Baca Juga: Ketahui Risiko Konsumsi Gula Berlebih Sebabkan Masalah Gigi Berlubang

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini