Sebagian besar muntah disebabkan oleh infeksi virus pada perut. Terkadang, keracunan makanan ringan adalah penyebabnya.
Muntah adalah cara tubuh melindungi usus bagian bawah. Sedangkan diare ialah cara tubuh mengeluarkan kuman.
Ketika muntah dan diare terjadi bersamaan, tangani muntah terlebih dahulu. Tidak perlu melakukan tindakan khusus untuk diare.
Risiko utama dari muntah adalah dehidrasi, ketika tubuh terlalu banyak kehilangan cairan.
Perawatan atau Pertolongan Pertama Muntah dan Diare
1. Pada Bayi yang DBF (Direct Breastfeeding atau Disusui Langsung)
Bila bayi DBF mengalami muntah, berhenti menyusuinya. Jika muntahnya lebih dari sekali, susui selama 5 menit setiap 30 hingga 60 menit.
Setelah 4 jam tanpa muntah, kamu bisa kembali ke pola menyusui yang biasa.
Jika bayi masih terus muntah, beralihlah ke ASI yang dipompa. Bayi yang menyusu jarang membutuhkan larutan rehidrasi oral.