Baca Juga: Cegah Stres, Ketahui 5 Cara Menjaga Work Life Balance di Lingkungan Kerja Hybrid
Berikut beberapa tanda bahwa kamu berhasil menjaga keseimbangan yang baik antara pekerjaan dan kehidupan pribadi:
- Tidak merasa bahwa tuntutan pekerjaan dan kewajiban pribadi selalu bertentangan.
- Dapat memenuhi tenggat waktu di tempat kerja tanpa harus lembur, sehingga tidurmu cukup dan pola makan sehat terjaga.
- Kamu tidak menghabiskan akhir pekan dengan rasa cemas akan hari kerja yang akan datang, sehingga memiliki banyak waktu untuk bersantai dan menikmati hobi.
- Kamu merasa cukup menghabiskan waktu dengan keluarga dan teman, serta tidak khawatir tentang pekerjaan ketika sedang libur.
- Merasa produktif di tempat kerja dan sedang maju menuju tujuan karier, tetapi identitasmu tidak sepenuhnya bergantung pada pekerjaan.
- Kamu menggunakan hari libur dan mengambil cuti sakit jika diperlukan, serta memanfaatkan fasilitas dalam mewujudkan work life balance yang ditawarkan perusahaan.
lebih lanjut, Abbey Sangmeister menjelaskan bahwa work life balance seseorang bisa berubah tergantung pada tuntutan kerja dan perubahan kehidupan seiring waktu.
Karena itulah perlu dijaga dengan bersikap fleksibel dan mampu beradaptasi untuk memenuhi tuntutan yang mungkin muncul, baik secara profesional maupun pribadi.
Bagaimana? Apakah Kawan Puan memiliki ciri-ciri di atas?
Baca Juga: CEO Dating Agency Ini Berbagi Tips Work Life Balance Bagi Ibu Bekerja
(*)