Parapuan.co - Selada merah kerap ditemukan sebagai isian salad dan sandwich.
Seperti namanya, jenis selada satu ini memiliki warna merah yang unik.
Bukan itu saja, selada merah juga memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan tubuh.
Apa saja manfaat selada merah untuk kesehatan?
Dikutip dari laman Healthify Me, berikut sederet manfaat selada merah untuk kesehatan tubuh yang masih jarang diketahui:
1. Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi
Selada merah kaya akan kandungan air yang berperan menjaga tubuh tetap terhidrasi.
Menjaga tubuh tetap terhidraasi penting karena berbagai alasan.
Air membantu mengatur suhu tubuh, melumasi sendi, mencegah infeksi, dan meningkatkan fungsi organ.
Baca Juga: Ada Daun Bawang dan Bayam, Ini 5 Tanaman Sayur yang Cepat Dipanen
Lebih jauh lagi, tubuh yang terhidrasi membantu menyalurkan nutrisi ke berbagai bagian tubuh, meningkatkan pencernaan, meningkatkan fungsi otak, mencegah batu ginjal, dan menjaga kesehatan jantung.
2. Sumber Antioksidan
Selada merah mengandung banyak antioksidan, seperti vitamin C dan beta-karoten, yang membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Antioksidan berperan penting dalam memperlambat proses penuaan dan mengurangi risiko penyakit kronis.
3. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Serat yang terdapat dalam selada merah berkontribusi pada kesehatan sistem pencernaan.
Serat membantu menjaga pergerakan usus yang teratur, mencegah sembelit, dan mendukung pertumbuhan bakteri baik di usus.
4. Baik untuk Mata
Baca Juga: Jika Dikonsumsi Berlebihan, 3 Sayuran Ini Bisa Menimbulkan Alergi
Selada merah bukan hanya mengandung banyak air, tetapi juga vitamin A.
Seperti yang diketahui, vitamin A merupakan nutrisi penting untuk melindungi dan menjaga kesehatan mata.
Sebuah penelitian yang dirilis oleh PubMed bahkan menyebut jika cukup mendapat asupan vitamin A penurunan penglihatan di usia lanjut bisa dicegah.
5. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Kandungan vitamin C yang tinggi dalam selada merah membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Vitamin C berperan dalam produksi sel-sel darah putih yang penting untuk melawan infeksi.
Demikian berbagai manfaat selada merah yang masih jarang diketahui.
Jadi, apakah kamu tertarik mengonsumsi jenis sayuran satu ini, Kawan Puan?
Baca Juga: 5 Manfaat Makan Pare Mentah, Sayuran Pahit yang Viral di TikTok
(*)