Endometriosis adalah kondisi di mana jaringan yang biasanya melapisi rahim (endometrium) tumbuh di luar rahim, yang mana kondisi ini dapat menyebabkan rasa sakit parah, terutama selama menstruasi.
Gejala dismenore dapat bervariasi, namun umumnya meliputi kram perut bagian bawah, nyeri punggung bawah, hingga nyeri menjalar ke kaki.
Serta gejala lainnya seperti mual, muntah, diare, kelelahan, kelemahan, pingsan, dan sakit kepala.
Ia juga menambahkan bahwa menjaga pola makan yang teratur, berolahraga secara rutin, dan bahkan mandi dengan air panas bisa menjadi langkah awal dalam mengatasi dismenore.
"Nah, untuk mengurangi gejalanya, kita bisa mengatur pola makan, mengontrol pernapasan, dan mandi dengan air panas," ungkapnya.
Memahami jenis-jenis dan gejala dismenore dapat membantu Kawan Puan dalam mengelola nyeri menstruasi yang dialami.
Jika gejala dirasa sangat mengganggu, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Baca Juga: Infertilitas Bukan Hanya Masalah Perempuan, Ini Penjelasannya!
(*)
Ken Devina