Makin Dini Makin Baik, Ini Upaya Pencegahan Osteoporosis pada Perempuan

Arintha Widya - Selasa, 22 Oktober 2024
Upaya pencegahan osteoporosis pada perempuan perlu dilakukan sesegera mungkin.
Upaya pencegahan osteoporosis pada perempuan perlu dilakukan sesegera mungkin. AmnajKhetsamtip

Baca Juga: Penting untuk Pertumbuhan Anak, Ini Manfaat Konsumsi Makanan Tinggi Kalsium

Ketika tubuh tidak mendapatkan cukup kalsium dari makanan, tubuh akan mulai mengambil kalsium dari tulang, yang dapat menyebabkan penurunan massa tulang.

Sumber kalsium yang baik meliputi:

  • Produk susu rendah lemak atau bebas lemak
  • Jus dan makanan yang diperkaya kalsium, seperti sereal, susu kedelai, dan tahu
  • Ikan sarden dan salmon yang dimasak dengan tulang
  • Sayuran hijau gelap, seperti kale dan brokoli

Lebih baik mendapatkan kalsium dari makanan karena makanan juga mengandung nutrisi lain yang bermanfaat untuk kesehatan tulang, seperti fosfor dan protein.

Jika tidak bisa memenuhi kebutuhan kalsium dari makanan, suplemen kalsium bisa menjadi alternatif dengan konsultasi dokter.

Sementara itu untuk vitamin D, berguna dalam membantu tubuh menyerap kalsium yang dikonsumsi.

Orang dewasa hingga usia 70 tahun disarankan untuk mengonsumsi 600 IU (International Units) vitamin D setiap hari, sedangkan yang berusia di atas 70 tahun memerlukan 800 IU per hari.

Makanan yang mengandung vitamin D antara lain:

  • Ikan berlemak, seperti salmon, mackerel, dan tuna
  • Hati sapi, keju, dan kuning telur
  • Makanan yang diperkaya, seperti susu, sereal, dan jus jeruk

Selain dari makanan, tubuh juga memproduksi vitamin D secara alami saat terkena sinar matahari.

Namun, penting untuk membatasi paparan sinar matahari agar tidak meningkatkan risiko kanker kulit.

Itulah tadi cara mencegah osteoporosis sedini mungkin pada perempuan. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Gejala Tubuh Kekurangan Vitamin D dan Makanan untuk Mengatasinya

(*)

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Rahasia Gaya Fun dan Edgy ala Julie Estelle, Ternyata Pakai Koleksi Lucu Ini