Choi Jun Hyuk selaku chef asal Korea membagikan tips membuat kimchi arancini pada acara Korea Pavilion.
Korea Pavilion dipersembahkan oleh Kementerian Pertanian Republik Korea bersama dengan Korea Agro-Fisheries & Food Trade Corporation (aT Center) untuk mempromosikan makanan ternama asal Korea di acara SIAL Interfood 2024.
Acara ini diselenggarakan pada 13 – 16 November 2024 lalu, di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Bahan Membuat Kimchi Arancini
Untuk membuat hidangan ini, kamu perlu mempersiapkan nasi, kimchi, keju mozarela, tepung terigu, tepung terigu, dan telur.
Ukuran masing-masing bahan tidak dijabarkan karena besar bola yang dibentuk dapat disesuaikan dengan keinginan.
Meski jumlah nasi dan kimchinya bebas, tetapi pastikan keduanya seimbang.
"Tidak ada yang terlalu dominan agar rasanya seimbang," ujar Chef Choi.
Baca Juga: Air Rebusan atau Air Mineral, Mana yang Terbaik untuk Susu Formula?