5 Peregangan Ringan untuk Menghilangkan Pegal-Pegal Usai Pulang Kerja

Arintha Widya - Selasa, 19 November 2024
Peregangan ringan yang bisa dilakukan sepulang kerja untuk meredakan pegal-pegal.
Peregangan ringan yang bisa dilakukan sepulang kerja untuk meredakan pegal-pegal. mapo

Berdiri dengan posisi kaki sejajar. Langkahkan kaki kanan ke depan dan tekuk lutut.

Condongkan tubuh sedikit ke depan. Jaga kaki kiri tetap lurus dan coba turunkan tumit kiri ke lantai secara perlahan.

Tahan posisi ini selama 12 detik, kemudian ulangi gerakan pada kaki yang berlawanan.

3. Peregangan Paha

Kamu cukup berbaring miring ke sisi kanan tubuh. Pegang punggung kaki kiri dengan tangan kiri, lalu tarik tumit perlahan menuju bokong.

Pastikan kedua lutut tetap sejajar. Tahan peregangan selama 12 detik, lalu ulangi di sisi lainnya.

4. Peregangan Paha Bagian Dalam

Duduk di lantai dengan punggung tegak. Lipat kaki sehingga kedua telapak kaki saling bertemu.

Pegang pergelangan atau sisi kaki, lalu perlahan tekan lutut ke arah lantai. Tahan selama 12 detik.

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Resep Sop Ayam Wortel yang Nikmat, Cocok Disantap saat Musim Hujan