Dominique Pelicot dijatuhi hukuman 20 tahun penjara pada akhir persidangan selama tiga setengah bulan di bulan Desember 2024.
Lebih dari 50 pria yang direkrut Dominique melalui internet untuk memperkosa dan melakukan pelecehan seksual terhadap Gisèle juga dijatuhi hukuman penjara.
Penyelidikan terhadap Dominique dimulai setelah ia tertangkap karena melakukan upskirting di sebuah supermarket.
Dari laptop dan ponselnya, polisi menemukan ribuan foto dan video Gisèle yang jelas-jelas tidak sadarkan diri saat mengalami kekerasan seksual.
Dugaan Pelecehan Terhadap Caroline Darian
Setelah kabar mengejutkan tersebut, Caroline dan kedua saudaranya, Florian dan David, segera menemui ibu mereka di Prancis Selatan untuk memberikan dukungan.
Namun, trauma baru kembali muncul ketika Caroline dipanggil oleh polisi. Mereka menunjukkan dua foto yang ditemukan di laptop Dominique.
Foto tersebut memperlihatkan seorang perempuan yang tidak sadarkan diri di atas tempat tidur, hanya mengenakan kaus dan pakaian dalam.
Pada awalnya, Caroline sulit mengenali sosok dalam foto itu. "Aku mengalami efek disosiasi. Aku kesulitan mengenali diriku sendiri," katanya.