Peluang Karier Perempuan Mandiri di Era AI, Kuasai 2 Keterampilan Ini

Arintha Widya - Kamis, 13 Februari 2025
Keterampilan wajib bagi perempuan mandiri untuk bekerja di era AI.
Keterampilan wajib bagi perempuan mandiri untuk bekerja di era AI. Chayada Jeeratheepatanont

Baca Juga: Pekerjaan yang Berisiko Hilang: Bagaimana AI Membentuk Dunia Kerja pada 2030?

Machine learning adalah cabang AI yang memungkinkan komputer belajar dari data dan mengenali pola tanpa harus diprogram secara eksplisit.

Teknologi ini semakin banyak diterapkan di berbagai sektor, mulai dari keuangan hingga kesehatan.

Menurut IBM, kebutuhan tenaga profesional yang mampu merancang dan menerapkan machine learning terus meningkat.

Salah satu penerapannya adalah melalui model bahasa besar (large language models), yang dapat membantu perusahaan dalam mengembangkan chatbot dan mengotomatiskan berbagai proses bisnis.

Dengan pemahaman yang baik tentang machine learning, seseorang dapat mengotomatiskan tugas, menganalisis data dalam jumlah besar, serta menciptakan solusi yang lebih efisien.

Meskipun tidak semua profesi membutuhkan keahlian ini secara mendalam, memahami dasar-dasarnya dapat menjadi investasi berharga bagi siapa saja yang ingin meningkatkan daya saing di dunia kerja.

Banyak platform menyediakan kursus untuk mempelajari machine learning, seperti Google AI, Stanford Online, dan Kaggle.

Setelah menguasai konsep dasarnya, mempraktikkannya melalui proyek kecil dapat membantu meningkatkan pemahaman serta keterampilan di bidang ini.

Dengan menguasai prompt engineering dan machine learning, kamu sebagai perempuan mandiri dapat lebih siap menghadapi perubahan lanskap dunia kerja yang semakin dipengaruhi oleh teknologi AI.

Jangan ragu untuk mulai belajar dan mengembangkan keterampilan ini demi masa depan karier yang lebih cerah!

Baca Juga: Cara Memaksimalkan Prompt AI untuk Berbagai Keperluan Mencari Kerja

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya