5 Cara Menolak Ajakan Bukber dengan Sopan Tanpa Menyakiti Hati

Saras Bening Sumunar - Selasa, 4 Maret 2025
Cara menolak ajakan bukber tanpa menyakiti hati.
Cara menolak ajakan bukber tanpa menyakiti hati. Kikujiarm

Salah satu kunci utama dalam menolak ajakan bukber dengan sopan adalah memberikan alasan yang masuk akal. Alasan jujur akan lebih mudah diterima oleh orang lain daripada mengarang alasan yang terkesan dibuat-buat.

Misalnya, jika kamu sedang memiliki banyak pekerjaan, kamu bisa mengatakan:

"Terima kasih sudah mengundang, tapi aku sedang ada deadline pekerjaan yang harus diselesaikan. Semoga kita bisa bertemu di lain waktu ya,".

Komunikasi yang jujur dan jelas dapat menghindari kesalahpahaman dan menjaga hubungan tetap harmonis.

3. Sampaikan dengan Nada yang Ramah

Nada bicara yang digunakan juga sangat berpengaruh dalam menolak ajakan tanpa menyakiti perasaan. Pastikan kamu tetap bersikap ramah dan menunjukkan bahwa kamu menghargai ajakan tersebut. Contoh penolakan yang tetap sopan dan menghargai:

"Wah, seru banget nih rencana bukbernya! Sayangnya, aku belum bisa ikut karena ada urusan yang enggak bisa ditinggal. Semoga acaranya lancar ya, dan jangan lupa kasih update keseruannya!"

Dengan menambahkan apresiasi terhadap acara yang diadakan, lawan bicara akan merasa bahwa ajakan mereka tetap dihargai, meskipun kamu tidak bisa hadir.

Baca Juga: 3 Tips Retouch Makeup Sebelum Bukber, Bikin Wajah Jadi Segar



REKOMENDASI HARI INI

5 Cara Menolak Ajakan Bukber dengan Sopan Tanpa Menyakiti Hati