4. Jangan Terlalu Banyak Alasan
Ketika menolak ajakan, terkadang kita merasa perlu memberikan banyak alasan agar terlihat meyakinkan. Namun, terlalu banyak alasan justru bisa membuatmu terkesan mencari-cari alasan atau bahkan tidak jujur.
Cukup sampaikan satu alasan utama dengan singkat dan jelas. Hal ini akan lebih mudah dipahami dan diterima oleh orang lain.
Memberikan alasan bertele-tele bisa membuat orang lain merasa ada sesuatu yang disembunyikan. Oleh karena itu, lebih baik kalau Kawan Puan tetap lugas dan to the point.
5. Jika Didesak, Tetap Tegas Namun Santun
Terkadang ada orang yang tidak mudah menerima penolakan dan terus mendesak agar kamu ikut bukber. Dalam situasi seperti ini, penting untuk tetap tenang dan tidak terpancing untuk memberikan alasan tambahan yang tidak perlu. Kamu bisa mengatakan dengan sopan namun tetap tegas seperti:
"Aku benar-benar enggak bisa kali ini. Tapi terima kasih banyak sudah mengundang ya, semoga acaranya seru!,"
Sikap tegas dalam menolak ajakan adalah hal yang wajar, selama tetap disampaikan dengan cara sopan dan menghargai perasaan orang lain.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Kaftan Warna-Warni Viral di TikTok, untuk Outfit Bukber
(*)