3. Memantau Kualitas Tidur
HRV yang menurun menjelang menstruasi bisa menjadi tanda bahwa tubuh memerlukan tidur yang lebih berkualitas. Dengan memahami pola ini, kita bisa menyesuaikan rutinitas malam hari untuk mendapatkan tidur yang lebih baik.
Menurut Alvina, yang ia kutip berdasarkan beberapa riset, perempuan dengan HRV lebih rendah selama fase luteal memiliki risiko lebih tinggi mengalami gangguan tidur dan kelelahan siang hari.
4. Mengenali Ketidakseimbangan Hormon
Perempuan dengan siklus yang tidak teratur atau kondisi seperti PCOS (Polycystic Ovarian Syndrome) dapat menggunakan pelacakan HRV untuk mendeteksi pola hormonal yang tidak biasa. Ini bisa menjadi langkah awal dalam mencari solusi yang lebih tepat untuk kesehatan reproduksi.
Lantas bagaimana cara melacak HRV dan siklus menstruasi yang perlu diketahui perempuan?
Baca Juga: IWD 2025, Komnas Perempuan Soroti Budaya Patriarki dan Diskriminasi Gender dalam Politik
Cara Praktis Melacak HRV dan Siklus Menstruasi
- Gunakan perangkat wearable seperti jam tangan pintar dari Garmin, untuk memantau HRV dan siklus menstruasi secara real time.
- Lakukan pengukuran harian catat pada waktu yang sama setiap hari untuk mendapatkan data yang konsisten, dan memahami tren jangka panjang.
- Analisis pola perubahan HRV dalam berbagai fase siklus menstruasi untuk menyesuaikan aktivitas harian, termasuk latihan fisik dan manajemen stres.
- Gunakan aplikasi kesehatan seperti Clue atau Flo pada ponsel Kawan Puan, untuk menggabungkan data HRV dengan catatan siklus menstruasi.
Konsultasikan dengan tenaga medis jika terjadi perubahan signifikan dalam pola HRV atau siklus menstruasi, yang dapat menjadi indikator ketidakseimbangan hormon atau kondisi kesehatan lainnya.
"Melacak siklus menstruasi, termasuk gejala fisik dan emosional, dapat membantu perempuan memahami pola kesehatan pribadi mereka. Ada berbagai metode pelacakan, termasuk aplikasi seluler dan pelacakan di jam Garmin, yang dapat membantu mengidentifikasi tren dan membuat keputusan yang lebih tepat tentang kesehatan," tutup Alvina Olivia.
Sebagai perempuan, memahami bagaimana tubuh kita bekerja adalah kunci untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan. Dengan melacak HRV dan menghubungkannya dengan fase menstruasi, kita bisa membuat keputusan yang lebih baik tentang latihan, stres, dan pola tidur.
Ini bukan hanya tentang mengelola siklus menstruasi, tetapi juga tentang memberdayakan diri dengan pengetahuan yang mendukung kesehatan dalam jangka panjang.
Mulai sekarang, mari dengarkan tubuh kita lebih baik dan gunakan teknologi sebagai alat untuk merawat diri dengan lebih bijak!
Baca Juga: Aspek Kesehatan Perempuan yang Perlu Mendapatkan Perhatian Khusus
(*)
Celine Night