Jika ini kehamilan pertama Kawan Puan, sangat sulit memprediksi bagaimana bentuk tubuh akan berubah. "Umumnya, jika kamu memakai ukuran 6 sebelum hamil, kamu juga akan memakai ukuran hamil 6," kata Samantha Brown, stylist dari New York.
"Tapi karena setiap tubuh unik, kamu bisa saja memakai ukuran hamil 4 atau 8—tergantung bagaimana tubuhmu membawa kehamilan. Sebagian perempuan bahkan naik beberapa ukuran cup bra sebelum perut mereka terlihat, jadi abaikan ukuran label dan belilah yang terasa nyaman."
Hal ini diamini Molly Bellar, kepala merek Ingrid + Isabel. Ia menyarankan memilih potongan yang longgar untuk mengakomodasi perubahan tubuh. "Kamu bisa juga memilih merek favoritmu yang bukan khusus kehamilan, cukup naikkan satu ukuran untuk kenyamanan."
Seperti kata seorang ibu hamil, "Begitu saya merasa tidak nyaman, saya langsung beli baju hamil. Kita sudah cukup beradaptasi dengan kembung, mual, susah tidur—setidaknya kita bisa merasa nyaman dengan pakaian kita."
Item Wajib dalam Lemari Pakaian Hamil
Kunci pakaian hamil adalah basic dan essentials. Berikut ini daftar pakaian hamil yang direkomendasikan Molly Bellar:
- Kaos hamil: Pilih beberapa kaos elastis berwarna netral seperti putih, abu-abu, dan hitam.
- Jeans hamil: Jeans hamil dengan karet elastis sangat nyaman dan bisa jadi favorit baru.
- Legging hamil: Pilihan sempurna untuk kenyamanan sepanjang hari, bisa dipakai dari trimester awal hingga setelah melahirkan.
- Pakaian dalam dan bra hamil: Pilih yang tanpa jahitan dan tetap stylish. Banyak bra hamil juga bisa digunakan saat menyusui.
- Baju terusan seperti dress dan jumpsuit: Cocok untuk acara santai maupun formal, praktis dan tetap gaya.
- Pakaian kerja hamil: Termasuk celana kerja elastis dan blazer longgar yang tetap terlihat profesional. Tambahkan maternity band untuk kenyamanan ekstra.
Berapa Banyak Baju Hamil yang Dibutuhkan?
Pertanyaan berikutnya, berapa kira-kira jumlah baju hamil yang kamu butuhkan? Jumlahnya tergantung musim dan seberapa besar perubahan tubuhmu.
Tapi, sebagai permulaan, miliki satu atau dua jeans hamil berkualitas; setidaknya satu legging hitam; dua atau tiga dress serbaguna; beberapa atasan atau tank top yang ramah perut; pakaian khusus untuk acara penting seperti pemotretan kehamilan atau baby shower; dan jika perlu, jaket musim dingin atau swimsuit hamil.