Baca Juga: Sudah Tahu Bahaya, Kenapa Masih Banyak Orang Mengabaikan Risiko Asap Rokok bagi Ibu Hamil?
Sebelum belanja, jangan lupa cek isi lemarimu. "Belilah yang bisa melengkapi pakaian yang sudah kamu miliki. Kamu tidak butuh lemari baru, cukup yang bisa membuatmu nyaman sepanjang kehamilan," ujar Bellar.
Tips Belanja Baju Hamil yang Cerdas
Agar belanja lebih hemat dan tahan lama, pertimbangkan tips berikut sebelum membeli pakaian yang akan kamu kenakan selama kehamilan:
1. Pilih bahan elastis: "Bahan yang fleksibel seperti jersey sangat membantu karena kamu tidak tahu bagian mana yang akan terus membesar," kata Greenstein.
2. Cek transparansi: Brown menyarankan mencoba baju dengan gerakan, karena bahan elastis bisa jadi menerawang saat ditarik.
3. Cari detail ruching: Lipit elastis ini menyesuaikan bentuk tubuh dan tumbuh bersama perutmu. Cocok untuk semua bentuk tubuh.
4. Pikirkan pasca melahirkan: Greenstein menyarankan memilih pakaian hamil yang juga bisa digunakan untuk menyusui.
"Kalau kamu berencana menyusui, pilih pakaian yang membuatmu merasa cantik dan nyaman, tidak hanya selama sembilan bulan, tapi juga setelahnya," ungkapnya.
Kehamilan adalah masa yang penuh perubahan, termasuk soal pakaian. Namun dengan memilih baju hamil yang tepat, kamu bisa tetap tampil stylish sekaligus nyaman.
Intinya, utamakan yang membuatmu merasa baik—baik secara fisik maupun emosional. Karena saat kamu merasa nyaman, kamu juga bisa menikmati masa kehamilan dengan lebih bahagia.
Baca Juga: Tips Puasa untuk Ibu Hamil: Jangan Memaksa Diri dan Penuhi Nutrisi
(*)