Sayuran berdaun hijau mengandung fitoestrogen, yang terbukti memiliki efek positif pada produksi susu.
4. Salmon
Melansir dari Web MD via Kompas.com, ikan salmon seperti ikan berlemak lainnya, sarat dengan kandungan DHA.
DHA merupakan jenis lemak yang sangat penting untuk perkembangan sistem saraf bayi.
Baca Juga: Tips Berguna Agar Nutrisi Terpenuhi bagi Ibu Menyusui Saat Berpuasa
ASI mengandung DHA, namun, kadarnya akan lebih tinggi bagi ibu menyusui yang mendapatkan lebih banyak DHA dari makanan mereka.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa DHA memiliki peran untuk mencegah postpartum depression (PPD).
Salmon juga merupakan sumber protein yang sangat baik dan kaya dengan vitamin B12, omega-3, serta vitamin D.
5. Ubi Jalar
Melansir dari Sanford Health News via Kompas, ubi jalar merupakan salah satu rekomendasi makanan dengan vitamin A tinggi.
Baca Juga: Catat! Ini 7 Makanan Terbaik Untuk Busui yang Bisa Jadi ASI Booster
Vitamin A penting bagi penglihatan, pertumbuhan tulang, serta kekebalan tubuh bayi.
Selain itu, ubi jalar merupakan sumber kalium yang baik untuk ibu menyusui.
Nah Kawan Puan, penting banget untuk memerhatikan nutrisi yang akan kita makan selama menyusui.
Hal ini bisa bermanfaat untuk ibu menyusui dan bayi tentunya.
(*)