Tips Olahraga yang Tepat untuk Perempuan Usia 40 Tahun ke Atas

Arintha Widya - Rabu, 14 April 2021
Badan Tetap Fit dan Persalinan Lancar, Yuk Lakukan Jenis Olahraga Ini untuk Ibu Hamil
Badan Tetap Fit dan Persalinan Lancar, Yuk Lakukan Jenis Olahraga Ini untuk Ibu Hamil Photo by Avrielle Suleiman on Unsplash

Parapuan.co - Kesehatan tidak hanya penting untuk perempuan berusia muda saja, tetapi juga bagi usia dewasa hingga lansia.

Bahkan, melakukan latihan fisik pada usia 40-an pun masih terbilang aman asalkan dilakukan dengan tepat.

Berolahraga dengan cara yang tepat bisa menghindarkan perempuan berusia 40 tahun ke atas dari berbagai risiko penurunan kesehatan.

Bagaimana tipsnya? Berikut 4 hal yang bisa Kawan Puan lakukan sebagaimana melansir Boldsky:

Baca Juga: Terlalu Lama Menatap Gawai Bikin Mata Lelah, Ini Cara Mengatasinya!

1. Tak perlu terlalu keras pada diri sendiri

Kawan Puan, di usia 40-an, olahraga yang terlalu keras bisa jadi malah akan meningkatkan risiko sakit karena kelelahan.

Untuk itu, usahakan tetap santai dan tidak terlalu keras pada diri sendiri dengan berolahraga sampai berjam-jam.

Cukup lakukan olahraga ringan, seperti bersepeda atau lari selama 10-15 menit. Tambah intensitasnya jika dirasa kurang, tetapi tidak perlu terlalu berlebihan.

2. Pilih jenis olahraga yang kamu suka

Melakukan segala sesuatu dengan cara terpaksa tidaklah baik, termasuk dalam hal berolahraga.

Oleh sebab itu, penting bagi Kawan Puan untuk memilih jenis olahraga yang disukai sebelum memulai melakukannya secara rutin.

Bila perlu, coba beberapa jenis olahraga terlebih dulu untuk tahu mana yang kira-kira paling membuatmu antusias.

Dengan begitu saat berolahraga, akan muncul perasaan bahagia yang secara otomatis juga berdampak membuat tubuh tampak lebih bugar.

Baca Juga: Mau Olahraga Lari ? Sebagai Pemula, Perhatikan 6 Tips Berikut Ini

3. Melakukan latihan kekuatan otot

Seiring bertambahnya usia, perlu dilakukan latihan kekuatan yang disebut dapat menghambat pengeroposan tulang.

Latihan kekuatan bermanfaat pula untuk mencegah osteoporosis yang lebih mungkin dialami perempuan dibandingkan laki-laki.

Studi juga menunjukkan bahwa latihan kekuatan otot seperti angkat beban, dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan kanker.

4. Mencoba 2 atau 3 jenis olahraga sekaligus

Kawan Puan bisa menggabungkan 2 atau 3 jenis olahraga yang menurutmu paling menyenangkan, misalnya lari dan senam, senam dan angkat beban, atau yang lain.

Menggabungkan lebih dari satu jenis olahraga akan membuatmu tidak cepat bosan, lho, apalagi kalau ada teman atau pasangan yang ikut olahraga bersamamu.

Baca Juga: Mengenal Senam Kegel, Latihan Sederhana Bermanfaat Untuk Bercinta

Jenis olahraga dan efeknya buat perempuan usia 40-an

1. Latihan kardiovaskular seperti lari setidaknya 3 sampai 4 kali satu minggu dapat mencegah penyakit jantung.

2. Senam dan skipping (lompat tali), minimal sekali dalam seminggu bisa mencegah osteoporosis.

3. Melakukan latihan kekuatan seperti squad dapat membantu menangani artritis.

4. Yoga seminggu sekali disebut mampu mengatasi depresi.

5. Melakukan plank 90 detik, minimal 3 kali seminggu, bisa mengobati sakit punggung.(*)

Sumber: Boldsky
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru