Berbukalah dengan yang Manis, Ini Cara Atur Konsumsi Gula Saat Berbuka dengan Tepat

Arintya - Sabtu, 17 April 2021
Ilustrasi berbuka dengan yang manis
Ilustrasi berbuka dengan yang manis rudi_suardi

“Caranya bagaimana? Kita bisa pilih yang manis tapi diatur porsinya. Kita harus lihat, kurang lebih 1 sendok makan gula pasir itu (setara) dengan 60 kalori. Jadi artinya jika kita untuk berbuka butuh sekitar 500 kalori, maka gulanya bisa kita atur.”

Dengan kata lain, saat berbuka kita bisa tetap mengonsumsi teh manis. Hanya saja konsumsi gula dalam bentuk lain perlu dikurangi.

Selain itu, dokter Makky juga menambahkan untuk menambah asupan gula alami, yaitu lewat konsumsi buah.

Baca Juga: Agar Tetap Sehat Selama Puasa di Tengah Pandemi, Konsumsi 5 Buah Ini

Tak lupa, ia mengingatkan untuk memperbanyak konsumsi protein dan serat agar tubuh mendapatkan asupan gizi yang cukup selama menjalani puasa.

Wah, ternyata berbuka dengan yang manis tidak boleh berlebihan ya, Kawan Puan!

Selain cepat menimbulkan rasa ngantuk, kebanyakan konsumsi gula juga bisa memicu pertambahan berat badan.

Yuk mulai buka puasa nanti, kita atur konsumsi gula! (*) 

Sumber: KompasTV
Penulis:
Editor: Arintya

3 Tips Memilih Restoran Sushi Berkualitas, Perhatikan Bahannya