Parapuan.co - Bagi seorang perempuan, siklus menstruasi yang tidak lancar tentu menjadi sebuah kecemasan tersendiri. Cemasnya, kita mungkin jadi merasa tubuh tidak sehat karena umumnya jarak waktu periode mesntruasi terjadi antara 26 hingga 32 hari.
Jika menstruasi tak kunjung datang hingga lebih dari 1 minggu setelah tanggal jatuh tempo, Kawan Puan patut untuk khawatir. Sebab, bisa saja kita mengidap Oligomenorrhea atau sederhananya menstruasi tidak lancar.
Penyebabnya bermacam-macam, lho. Mulai dari stress, alkohol, obesitas, dan masih banyak lagi. Jika sudah begini, makan makanan sehat dan olahraga teratur sangat dianjurkan.
Untuk konsumsi makanan sehatnya, PARAPUAN telah merangkum dari Times of India sejumlah makanan yang bisa dikonsumsi agar siklus menstruasi jadi lebih lancar. Berikut pemaparannya:
Baca Juga: Hempas Perut Buncit dengan 5 Makanan Sehat dan Lezat Berikut Ini
Rempah-rempah yang satu ini memiliki banyak manfaat. Bukan hanya sebagai penghangat tubuh, jahe juga bisa membantu melancarkan pencernaan.
Jahe bisa memperlancar menstruasi karena kandungan vitamin C dan magnesium pada jahe dapat membantu rahim berkontraksi. Diharapkan darah menstruasi dapat keluar dengan lancar.
Meski kerap digunakan sebagai toping atau sisian kue, ternyata manfaat kayu manis tak hanya untuk menambah cita rasa, lho.
Kayu manis berfungsi untuk membuat siklus haid jadi lebih teratur karena dapat memberikan rasa hangat pada tubuh sehingga mampu meningkatkan aliran darah.
Mudah ditanam, lidah buaya tak hanya berfungsi untuk melembabkan kulit. Tidak disangka, lidah buaya dapat membantu mengendalikan dan mengatur hormon pada tubuh agar menstruasimu kembali ke siklusnya.
Untuk ramuannya, kamu dapat mencampurkan lidah buaya dengan satu sendok teh madu. Minumlah setiap sebelum sarapan pagi.
Baca Juga: Selain Melancarkan Datang Bulan, Ini Sederet Manfaat Kunyit Bagi Tubuh
Selain berfungsi untuk meredakan asam lambung, kunyit juga mempunyai pengaruh besar untuk memperlancar menstruasi. Buat ramuan dengan memarut kunyit dan mencampurnya bersama dengan madu juga air hangat.
Selain bisa memperlancar datang bulan, ramuan ini juga ampuh untuk mengurangi nyeri saat haid. Minumlah secara teratur untuk hasil yang maksimal.
Buah yang satu ini biasanya dikonsumsi untuk membuat kontraksi alami pada ibu hamil. Padahal, kandungan enzim bromelain dalam nanas juga bagus untuk membantu peleburan darah yang menempel pada dinding rahim.
Mengkonsumsinya juga mampu meningkatkan produksi sel darah putih dan sel darah merah agar aliran darah dalam tubuh lancar.
(*)
Baca Juga: Terbiasa Ngemil Saat Sedang Bekerja? Siasati dengan 5 Cara Ini!