Catat! 7 Sayuran Ini Baik Untuk Mengurangi Berat Badan Kamu lo

Putri Mayla - Kamis, 4 Maret 2021
Catat! 7 Sayuran Ini Baik Untuk Mengurangi Berat Badan Kamu lo
Catat! 7 Sayuran Ini Baik Untuk Mengurangi Berat Badan Kamu lo freepik.com

Parapuan.co -  Baru-baru ini jagat maya media sosial tengah heboh dengan buku Tya Ariestya yang menceritakan perjalanannya turun berat badan.

Buku berjudul The Journey of #FitTyaAriestya ini mengisahkan kalau ibu dua anak ini berhasil menurunkan berat badan tanpa mengonsumsi sayur.

Sontak saja, cara diet Tya Ariestya ini menimbulkan banyak pertanyaan. Apakah benar kita bisa menurunkan berat badan tanpa sayur?

Baca Juga: Ingin Gemuk Tapi Sehat? 8 Makanan Sehat Bantu Menaikkan Berat Badan

Padahal, sebenarnya sayur bisa lho, membantu untuk menurunkan berat badan.

Melansir dari Webmdberikut PARAPUAN rangkum buat Kawan Puan, sayuran yang bisa digunakan untuk menurunkan berat badan.

1. Kacang-kacangan

Makanan yang terjangkau, mengenyangkan, dan serbaguna ini merupakan sumber protein yang bagus lho, Kawan Puan!

Kandungan kacang yang tinggi serat ini bikin kita bisa kenyang lebih lama, sehingga bisa menahan rasa ingin makan lebih banyak.

Baca Juga: Berhasil Turunkan Puluhan Kilogram, Rina Gunawan Sempat Bagi Tips Diet Pada Ashanty Sebelum Meninggal

2. Sup

Mulailah makan dengan semangkuk yang bisa menahanan keinginan untuk makan lebih banyak lagi.

Sup dengan takaran 100 hingga 150 kalori per porsi menggunakan bahan dasar kaldu, wortel, buah kol, dan buncis bisa banget dicoba.

Selanjutnya, berikut ini adalah sayuran yang bisa dikonsumsi untuk mengurangi berat badan seperti dilansir dari laman NDTV.

3. Bayam dan sayuran berdaun hijau

Bayam dan sayuran berdaun hijau lainnya seperti kangkong atau selada bagus untuk membakar lemak perut dan sangat bergizi.

Tambahkan sedikit bayam yang dimasak atau direbus ke dalam sarapan atau makan siang kamu, ya.

4. Jamur

Jamur kalau diolah punya rasa yang lezat dan disukai oleh vegetarian dan non-vegetarian.

Sayuran ini kaya protein dan dapat membantu kamu meningkatkan metabolisme yang bisa mengurangi lemak dalam tubuh.

Baca Juga: Sedang Lakukan Program Diet? Cobalah Konsumsi 5 Buah Tropis Ini Setiap Hari

5. Kembang kol dan brokoli

Dua sayuran ini mengandung serat tinggi dan sejumlah mineral dan vitamin yang bisa meningkatkan kesehatan.

Brokoli dan kembang kol juga mengandung fitokimia yang membantu mengurangi lemak dalam tubuh.

Fitokimia merupakan senyawa antioksidan yang memiliki manfaat untuk mencegah radikal bebas dalam tubuh.

6. Labu

Labu merupakan salah satu sayuran terbaik untuk dimasukkan dalam diet penurunan berat badan kamu.

Kamu bisa merebusnya dan memberikannya dalam campuran salad.

Baca Juga: Berhasil Turunkan Berat Badan, Ini Resep Diet Sehat Dewi Hughes

7. Wortel

Wortel merupakan sayuran rendah kalori terbaik yang bisa masuk dalam daftar sayuran dalam menu diet kamu.

Haluskan dengan buah atau sayuran lain untuk membuat jus untuk membakar lemak yang sehat dan kaya nutrisi, atau tumis dengan daging untuk menikmati kandungan gizi dari wortel. (*)

Sumber: NDTV,web md
Penulis:
Editor: Tentry Yudvi Dian Utami


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat