3. Atur Pencahayaan Kamar
Ajarkan tubuh untuk membedakan waktu siang dan malam.
Jadi saat tidur di malam hari, usahakan untuk mematikan lampu ya.
Pasalnya, kondisi gelap mampu merangsang produksi hormon melatonin.
Hormon ini membantu tubuh untuk beristirahat sepenuhnya sesuai dengan irama tidur alami atau irama sirkadian.
Baca Juga: Penting untuk Kesehatan Tubuh, Catat 4 Manfaat Berjemur di Pagi Hari
4. Gunakan Pakaian Tidur
Menjelang tidur, sebaiknya Kawan Puan memilih pakaian yang nyaman ya.
Contohnya piyama yang berbahan satin, flanel, atau katun.
Pakaian tidur bisa menunjang kualitas tidur dan membuat istirahatmu menjandi lebih nyaman.