Parapuan.co – Mendekati persalinan, sebagian ibu hamil mungkin mengalami banyak hal yang berkecamuk di dalam dirinya.
Menghadapi persalinan yang sudah semakin dekat, kita memang kerap merasakan was-was, takut, deg-degan sampai rasa tak sabar ingin segera bertemu dengan buah hati.
Dibalik perasaan tersebut, menjelang proses persalinan kita juga harus menyiapkan segala hal dengan baik.
Memang, selain dibutuhkan persiapan mental yang baik maka kondisi fisik juga harus terjaga dan bugar.
Baca Juga: Perlukah Membuat Perjanjian Pranikah Sebelum Menikah? Simak Alasannya
Tubuh yang fit sangat ibu butuhkan agar persalinan dapat berjalan lancar.
Tidak bisa instan didapatkan begitu saja, supaya tubuh selalu fit dapat ditunjang dengan olahraga.
Olahraga pun jangan hanya dilakukan sekali saja, tapi lakukan dengan rutin.
Bahkan bisa dimulai sejak awal kehamilan hingga menjelang persalinan.
Bila masih bingung jenis olahraga apa yang cocok dilakukan saat hamil, beberapa daftar berikut ini bisa menjadi pilihan ibu hamil.
Selain baik untuk kesehatan tubuh, juga bisa membantu mengurangi nyeri dan keluhan yang biasa dirasakan di trimester akhir kehamilan.
Berjalan Kaki
Berjalan kaki salah satu aktivitas fisik yang cocok dilakukan ibu hamil menjelang waktu melahirkan.
Kegiatan sederhana ini tidak memerlukan banyak persiapan, dan dapat dilakukan kapan saja.
Tapi paling baik memang dilakukan di pagi hari sambil menghirup udara segar.
Tidak perlu terlalu jauh, lakukan saja di sekitar rumah atau juga bisa di halaman rumah.
Baca Juga: Bagaikan Mengupas Bawang Merah, Begitulah Proses Pemulihan Inner Child Terluka
Aktivitas fisik ini bisa membantu menguatkan otot ibu dan meningkatkan suasana hati menjadi lebih baik.
Sebagai permulaan, cobalah terlebih dulu mulai berjalan cepat sekitar tiga hari dalam seminggu.
Jika ibu sudah terbiasa, maka bisa dilakukan rutin setiap hari.
Supaya tidak haus selama berjalan kaki, jangan lupa untuk membawa air minum.
Siapkan juga handuk kecil sehingga memudahkan ibu saat menyeka keringat.
Aerobik
Jenis olahraga ini juga baik dilakukan oleh ibu hamil.
Selain menjaga kesehatan jantung, juga baik bagi paru-paru kita.
Aerobik juga dapat meningkatkan hormon endorfin yang berfungsi baik untuk mood ibu.
Ibu bisa melakukannya di rumah dengan memanggil pelatih/instruktur aerobik atau juga dapat mengikuti kelas aerobik khusus untuk ibu hamil.
Baca Juga: Catat! Ini 4 Manfaat Melakukan Sexting Bersama Pasangan
Berenang
Kalau jenis olahraga yang satu ini sih pasti menjadi salah satu favorit bagi sebagian ibu hamil.
Gerakan renang ternyata bisa membantu meringankan masalah yang kerap dialami ibu hamil, seperti nyeri dan susah tidur.
Juga mengurangi masalah bengkak khususnya pada kaki selama kehamilan.
Saat di dalam air, badan pun terasa ringan sehingga tidak membuat ibu hamil merasa lelah.
Mood ibu pun juga akan meningkat jadi lebih baik.
Bila ingin melakukan olahraga ini secara rutin, ada baiknya berkonsultasi dulu dengan dokter guna mengetahui durasi berenang yang tepat bagi ibu hamil.
Stretching
Agar persalinan berjalan lancar, ibu juga bisa melakukan stretching.
Stretching bisa membantu melatih kekuatan panggul, pinggul dan otot paha.
Dengan demikian, nyeri punggung yang dirasakan saat hamil juga bisa berkurang.
Caranya, ibu hanya perlu duduk dengan lutut ditekuk di bagian bawah kaki.
Baca Juga: Bisa Mengurangi Stres, Ini 5 Manfaat Melamun Tentang Kehidupan
Kemudian letakkan tangan ibu di bawah lutut, dan tekan tangan serta tahan selama beberapa detik.
Lalu lepaskan secara perlahan dan ulangi gerakan tersebut beberapa kali bila diperlukan.
Saat melakukan stretching, jangan lupa gunakan pakaian yang nyaman untuk ibu hamil.
Ini akan membantu ibu lebih mudah dan bebas saat bergerak. (*)